Cara Menjaga Kesehatan Tubuh
Seiring kemajuan zaman, masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga kesehatan tubuh. Caranya tidaklah harus mahal, cukup mengatur pola makan yang sehat seperti mengkonsumsi buah dan sayur. Hal ini tentu sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Kini hadir Yuzu yang merupakan produk minuman menyegarkan yang bagus dikonsumsi setiap hari. Selain itu minuman yang satu ini sangatlah menyehatkan karena terbuat dari bahan-bahan alami yang kaya akan nutrisi dan vitamin yang baik bagi tubuh.

Minuman yang satu ini terbuat dari perpaduan dua bahan alami yaitu green tea dan jeruk yuzu. Kandungan Vitamin C yang terdapat pada jeruk yuzu berfungsi menjaga daya imun pada tubuh sehingga tubuh tahan dari serangan penyakit. Selain segar, minuman ini juga menyehatkan. Adapun beberpa tips menjaga kesehatan tubuh secara alami, diantaranya:

Menjaga pola makan
Seperti yang telah dibahas di atas, agar tubuh kita sehat, kita mesti mengatur pola makan kita. seperti moto yang sudah kita kenal, yaitu empat sehat lima sempurna. Hal ini bisa jadi patokan kita dalam mengatur makan sehari-hari. Pilihlah makan yang mengandung gizi yang seimbang, tidak berlebihan, tidak juga kekurangan. Hindarilah makanan yang mengandung pengawet, pewarna dan bahan zat kimia yang terkandung di dalamnya. Misalnya makanan cepat saji atau junk food. Jangan lupa minum air putih yang banyak agar tubuh kita tidak mengalami dehidrasi dan sebagainya.

Olahraga yang teratur
Kadang kegiatan yang satu ini sulit untuk dilakukan karena kesibukan kita yang tak memungkinkan untuk berolah-raga. Namun, mulai sekarang berusahalah meluangkan waktumu untuk berolahraga agar keseimbangan tubuhmu tetap terjaga. Selain itu dengan berolahraga akan mengembalikan pikiran yang kusust menjadi fresh kembali. Tak perlu yang berat-berat, mulailah dengan gerakan kecil misalnya jalan-jalan di sekitar rumah, jogging setiap pagi. Hal ini akan mengembalikan pikiran positif anda sebelum memulai beraktivitas.

Istirahat yang cukup
Orang dewasa membutuhkan waktu tidur selama delapan sampai sepuluh jam sehari. Kalaupun bagi anda yang hanya memiliki waktu sedikit untuk beristirahat, jadikanlah waktu istirahat tersebut benar-benar berkualitas, sehingga kondisi tubuh kembali fit. Beristirahat ditengah aktivitas yang padat memang diperlukan. Hal ini berfungsi melemaskan otot-otot yang tegang dan menyegarkan otak agar tidak jenuh selama beraktivitas.

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.